Pesantren Ramadlan Kajian Islam Nusantara


Islamoderat.com ~ Assalamualaikum wr.wb. Diberitahukan kepada saudara-saudara warga Nahdliyyin bahwa pada Ramadhan yang akan datang Pesantren Global Tarbiyyatul Arifin, yang diasuh K. Ng H Agus Sunyoto menyelenggarakan kegiatan Pesantren Ramadhan khusus untuk santri-pelajar setingkat SLTA.

Tema khusus yang diangkat : Kajian Islam Nusantara.  Pelaksanaan dimulai tanggal 18-21 Juni 2015.

Peserta silahkan mendaftarkan diri kepada Mas Khoirul Anam HP 085641202504/ Mas Anshory 082220971327.

Peserta tidak dipungut biaya. Yang berminat mohon cepat mendaftar karena peserta dibatasi mengingat keterbatasan pesantren dalam menyediakan konsumsi dan akomodasi. Terima kasih.

Wassalamualaikum wr. wb.

Tim Penyelenggara Pesantren Ramadhan 1436 H
Khoirul Anam, S.Pd.I